iklan di pojokbanua

Petani Pasrah, Tanaman Tomat di Balangan Diserang Penyakit Bercak

waktu baca 1 menit
Jumat, 19 Apr 2024 11:46 0 Alfiannoorrahman

POJOKBANUA, BALANGAN – Penyakit bercak pada tanaman tomat mengancam petani gagal panen di Balangan, Kalimantan Selatan (Kalsel).

Petani tomat Balangan, Hakim membenarkan bahwa banyak tomatnya yang terkena penyakit bercak. Alhasil, membuat tanaman tomatnya layu.

“Penyakit bercak adalah penyakit yang berbahaya karena mempengaruhi hasil panen,” ujarnya kepada pojokbanua.com, Jumat (9/4/2024).

Ia menjelaskan, penyakit bercak muncul ketika terlalu sering dilanda hujan. Apalagi, jika kurang penyemprotan maka penyakit tersebut akan datang.

“Selain bercak, ada juga penyakit jamur yang menyebabkan tanaman tomat saya mati,” imbuhnya.

Kendati demikian, sekarang harga tomat terbilang cukup mahal. “Harga tomat sekarang sekitar Rp24 ribu sampai Rp27 ribu,” lanjutnya.

Kini ia hanya bisa pasrah dan berharap, agar nanti tomatnya ketika sudah panen mendapatkan harga yang bagus.

“Mudah-mudahan, nantinya ketika saya panen harga tomat masih mahal,” tutupnya. (AL/KW)

Editor: Yuliandri Kusuma Wardani

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Pojok Banua TV

Infografis

1. Infografis sosmed 10 penyakit
IMG-20221229-WA0030
PENJUALAN ROKOK BATANGAN
IMG-20221227-WA0005
TIPS AMANKAN DATA
IMG-20221225-WA0006
IMG-20221228-WA0020
2. Infografis sosmed 10 penyakit

Member JMSI

Network

LAINNYA