iklan di pojokbanua

Super Junior bakal Datang ke Indonesia, ELF Siap War Tiket?

waktu baca 2 menit
Sabtu, 13 Agu 2022 13:17 0 Yuliandri Kusuma Wardani

POJOKBANUA, JAKARTA – Grup K-pop senior, Super Junior bakal datang ke Jakarta, Indonesia melalui konser ‘Super Show 9’. Rencananya, konser mereka akan diadakan di ICE BSD, Tangerang Selatan pada 17 September 2022 mendatang.

Kabar berita mengenai konser Super Junior pun ternyata sudah banyak beredar di berbagai medai sosial (medsos) sehingga menghebohkan para ELF, sebutan penggemar Super Junior. Sebab, ini acara yang paling dinanti setelah tertunda karena pandemi Covid-19. Apalagi, Super Junior baru saja merilis album studio ke-11 berjudul The Road: Keep on Goin.

2020 merupakan tahun terakhir Super Junior bertemu dengan ELF pada konser bertema “SUPER SHOW WORLD TOUR – SUPER SHOW 8: INFINITE TIME”.

Super junior memiliki anggota sembilan orang yaitu Leeteuk, Eunhyuk, Ryeowook, Yesung, Shindong, Siwon, Kyuhyun, Heechul, dan Donghae sebenarnya sudah melakukan perjalanan tur dunia sejak 15 Juli 2022. Hanya saja, salah satu member Super Junior yaitu Heechul kabarnya tidak ikut dalam tur konser kali ini karena masalah kesehatan.

Sehingga, secara pernyataan resmi yang rilis pada 13 Juni 2022 oleh agensi group Label SJ menyampaikan bahwa tur konser hanya diikuti oleh delapan orang saja yaitu Leeteuk, Eunhyuk, Ryeowook, Yesung, Shindong, Siwon, Kyuhyun, dan Donghae. Para member meminta agar penonton dapat memahami keadaan ini.

Pada 5 Agustus lalu, pihak promotor merilis seating plan. Tersedia 6 kategori tempat duduk, di mana 5 kategori merupakan tempat duduk dengan nomor (numbered seating) sedangkan yang 1 lagi adalah standing.

Harga tiket pun dijual bervariasi mulai dari Rp1,4 sampai Rp2,8 juta untuk kategori numbered seating. Sedangkan harga kategori standing dijual dengan harga Rp2,2 juta.

Bagaimana, sudah siap war tiket para ELF? (KW)

Yuliandri Kusuma Wardani

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Pojok Banua TV

Infografis

1. Infografis sosmed 10 penyakit
PENJUALAN ROKOK BATANGAN
IMG-20221228-WA0020
IMG-20221229-WA0030
TIPS AMANKAN DATA
2. Infografis sosmed 10 penyakit
IMG-20221227-WA0005
IMG-20221225-WA0006

Member JMSI

Network

LAINNYA