iklan di pojokbanua

Berikan Arahan pada Orientasi CPNS, Kemenkumham Kalsel: Mulai Dengan Niatan yang Baik!

waktu baca 2 menit
Senin, 22 Apr 2024 19:29 0 Khairun Nisa

POJOKBANUA, BANJARMASIN – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Kalimantan Selatan menyelenggarakan kegiatan Orientasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) formasi rekrutmen Tahun Anggaran 2023, Senin (22/4/2024).

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman mendalam tentang tugas, tanggung jawab, serta nilai-nilai yang harus dijunjung tinggi oleh CPNS di Lingkungan Kanwil Kemenkumham Kalsel.

Sebanyak 33 CPNS diberikan arahan dan pengenalan tentang organisasi, tugas, dan fungsi dari Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) dan Kepala Divisi (Kadiv).

Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kalsel, Taufiqurrakhman pada kesempatan ini berhadir langsung dan memberikan arahan kepada para CPNS yang akan bertugas di lingkungan Kantor UPT Kemenkumham Kalsel.

Dalam arahannya, Taufiqurrakhman menekankan penting untuk menjunjung tinggi nilai aparatur sipil negara (ASN) dengan prinsip “berAKHLAK”, sejalan dengan tata nilai PASTI Kemenkumham.

“Tahun 2024 ditetapkan sebagai tahun untuk memperkuat sinergi yang semakin pasti dan berakhlak untuk meningkatkan kinerja Kemenkumham yang semakin berdampak,” sebutnya.

Selain itu, Taufiqurrakhman juga menyoroti strategi-strategi yang diperlukan dalam menjalankan tugas sebagai Insan Pengayoman, seperti berpikiran terbuka, semangat pembelajar, mencoba ide-ide baru, dan praktik perilaku yang sesuai dengan nilai-nilai kepegawaian yang baik.

Integritas, menurutnya, merupakan aspek yang sangat penting, di mana CPNS diharapkan melakukan hal yang benar bahkan ketika tidak ada yang memperhatikan.

Peserta Orientasi CPNS juga diberikan pesan untuk membersihkan hati dan pikiran dari hal-hal negatif, membangun komitmen yang tinggi, serta menanamkan integritas moral yang kuat sebagai modal awal dalam memulai karier sebagai CPNS.

“Mulailah segala sesuatunya dengan niatan yang baik, termasuk dalam memulai dan meniti karir sebagai Insan Pengayoman,” ucap Taufiqurrakhman.

Acara ini juga dihadiri oleh beberapa pejabat penting di lingkungan Kemenkumham Kalsel, antara lain Kepala Divisi Administrasi, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, serta Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) se-Banjar Raya.

Diharapkan orientasi ini dapat memberikan bekal yang memadai bagi para CPNS untuk menjalankan tugas mereka dengan baik dan berintegritas tinggi ke depannya. (KumhamKalsel/KN/FN)

Editor: Gusti Fikri Izzudin Noor

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Pojok Banua TV

Infografis

IMG-20221228-WA0020
IMG-20221225-WA0006
1. Infografis sosmed 10 penyakit
IMG-20221227-WA0005
TIPS AMANKAN DATA
2. Infografis sosmed 10 penyakit
IMG-20221229-WA0030
PENJUALAN ROKOK BATANGAN

Member JMSI

Network

LAINNYA