iklan di pojokbanua

Sekda Batola Buka Manasik Haji, Diikuti 207 JCH

waktu baca 2 menit
Kamis, 18 Apr 2024 21:27 0 Donny Irwan

POJOKBANUA, MARABAHAN – Mewakili Penjabat (Pj) Bupati Barito Kuala (Batola), Mujiyat, Sekretaris Daerah (Sekda) Zulkipli Yadi Noor membuka manasik haji jamaah calon haji (JCH) Batola 2024. Acara berlangsung di Masjid Nurul Anwar, Marabahan, Kamis (18/4/2024)

Dalam sambutan tertulis yang dibacakan Zulkipli Yadi, Pj Bupati Mujiyat mengapresiasi terselenggaranya manasik haji. Menurutnya, kegiatan tersebut menambah kesiapan para calon jamaah haji.

“Kegiatan ini sangat penting sekali untuk diikuti setiap jamaah calon haji, juga memberikan banyak manfaat kepada setiap jamaah terutama dalam memberikan pemahaman yang benar menurut syariat tentang tata cara pelaksanaan ibadah haji,” ujarnya.

Manasik haji di Batola tahun ini diikuti seluruh JCH sejumlah 202 orang. Ditambah satu kepala kloter, satu Kepala Kantor Kementerian Agama Batola, Anwar Badani, satu ketua kesehatan haji dari Kecamatan Anjir Pasar, dan satu perawat. Total ada 207 JCH Batola yang mengikuti manasik.

Dari laporan Kasip PAU, Khoirot, JCH Insya Allah akan berangkat akhir Mei atau awal Juni 2024.

“Penyelenggaraan manasik dilaksanakan sebanyak delapan kali di kecamatan pada dua titik, yaitu wilayah satu dan dua. Wilayah satunya ada di Kubah Datu Somad dan wilayah duanya di Kecamatan Alalak, Komplek Handil Bakti Indah,” paparnya.

Dia menyampaikan, proses dokumen JCH sudah berlangsung beberapa tahap, tinggal permohonan visa.

“Kami melaporkan bahwa untuk kesehatan tahap satu _medical check up_ sudah selesai semua. Kemudian tahap dua tes kebugaran juga sudah selesai, tinggal tahap kesehatan akhir nanti yang dilakukan pihak Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKI) di asrama haji,” katanya. (DN)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Pojok Banua TV

Infografis

PENJUALAN ROKOK BATANGAN
TIPS AMANKAN DATA
IMG-20221225-WA0006
1. Infografis sosmed 10 penyakit
IMG-20221227-WA0005
IMG-20221228-WA0020
IMG-20221229-WA0030
2. Infografis sosmed 10 penyakit

Member JMSI

Network

LAINNYA