iklan di pojokbanua

Kadishut Kalsel Dialog Hari Bumi Bersama BPost, Selamatkan Bumi Antasari Sedari Dini

waktu baca 2 menit
Jumat, 22 Apr 2022 13:28 0 muattha

POJOKBANUA, BANJARMASIN – Kepala Dinas Kehutanan Prov Kalsel Fathimatuzzahra menjadi pembicara pada acara dialog BTalk di studio redaksi Banjarmasin Post gedung BPost lantai 4, Jumat (22/4/2022).

Acara yang juga disiarkan langsung di akun youtube, instagram dan facebook Banjarmasinpost tersebut membahas tentang lingkungan dan peran serta Dinas Kehutanan dalam rangka memperingati Hari Bumi yang bertepatan pada hari ini.

Dalam dialog yang bertajuk Selamatkan Bumi Antasari Sedari Dini tersebut beliau menegaskan bahwa Hari Bumi ini mestinya kita peringati setiap hari, bukan hanya hari ini.

“Kalau bagi kami hari bumi ini setiap hari, jadi tidak hanya seremonial saja, sebab kami rutin melalaksanakan penanaman maupun pemeliharaan tanaman,” ujar Fathimatuzzahra dalam dialognya.

Dinas Kehutanan juga turut mendukung dengan pemberian akses dalam pengelolaan hutan kepada masyarakat melalui perhutanan sosial yang bisa dimanfaatkan dengan sistem agroforestri antara tanaman kehutanan, tanaman semusim, hingga peternakan, sehingga masyarakat dalam dan sekitar hutan dapat sejahtera.

Harapannya untuk mewujudkan hutan lestari masyarakat sejahtera harus berkolaborasi dengan semua pihak baik itu instansi pemerintah maupun swasta, “semua stakeholder di Kalimantan Selatan harus turut aktif berperanserta menyukseskan gerakan revolusi hijau yang dicanangkan Gubernur Kalimantan Selatan di semua kegiatan dalam rangka rehabilitasi lahan kritis di Kalsel, sebab perbaikan lahan kritis juga turut mendukung upaya menurunkan potensi banjir maupun global warming,” pesan Fathimatuzzahra.

Di akhir acara, Dishut melalui Fathimatuzzahra mengajak semua unsur dan semua pihak untuk menjaga lingkungan sekitar kita untuk Kalsel yang lebih baik, “bersama kita bisa memperbaiki lingkungan kita,” tutup Fathimatuzzahra.

Selengkapnya, dialog ini secara penuh dapat anda saksikan di seluruh akun youtube, instagram dan facebook Banjarmasinpost.

Sumber : https://www.facebook.com/DishutProvKalsel

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Pojok Banua TV

Infografis

IMG-20221229-WA0030
TIPS AMANKAN DATA
2. Infografis sosmed 10 penyakit
1. Infografis sosmed 10 penyakit
IMG-20221228-WA0020
PENJUALAN ROKOK BATANGAN
IMG-20221227-WA0005
IMG-20221225-WA0006

Member JMSI

Network

LAINNYA