iklan di pojokbanua

Jangan Ketinggalan! Nobar Indonesia vs Korsel di Balai Kota Banjarmasin

waktu baca 2 menit
Kamis, 25 Apr 2024 18:08 0 Khairun Nisa

POJOKBANUA, BANJARMASIN – Menuju delapan besar Piala Asia U-23, Timnas Indonesia akan bertanding melawan Korea Selatan di Stadion Abdullah bin Khalifa, Jumat (26/4/2024) dini hari.

Pertandingan tersebut menjadi momen yang ditunggu-tunggu oleh warga Indonesia lantaran untuk pertama kalinya Tim Nasional Sepakbola Indonesia U-23 masuk delapan besar.

Sejumlah tempat pun menggelar nonton bareng (nobar) secara terbuka. Tak terkecuali Pemerintah Kota (Pemko) Banjarmasin yang turut mengadakan nobar di halaman Balai Kota Banjarmasin.

Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina pun mengajak masyarakat untuk datang sekaligus meramaikan nonton bareng yang akan digelar sekitar pukul 01.30 Wita.

“Ayo nobar malam ini Indonesia vs Korea Selatan di Videotron Balai Kota Banjarmasin, jadi saksi ke semifinal AFC,” kata Ibnu.

Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana Nobar, Irfan Thalib menyebut tujuan diadakannya nobar tersebut guna memberikan fasilitas euforia warga Banjarmasin.

“Untuk memfasilitasi euforia warga Banjarmasin yang ingin mendukung timnas Indonesia,” ujar Irfan.

Staf Muda Wali Kota Banjarmasin ini menyebut, pelaksanaan nobar ini berdasarkan aspirasi dan keinginan dari masyarakat yang kemudian diwujudkan oleh Walikota Banjarmasin.

“Untungnya di Balai Kota ada videotron yang memang memumpuni untuk nobar ini,” katanya.

Irfan mengimbau agar para penonton yang datang nantinya dapat menjaga kebersihan dari awal hingga akhir pertandingan.

“Kita imbau agar warga menjaga kebersihan dan fasilitas yang ada di pemko, juga menjaga ketertiban hingga acara nonton bareng ini selesai,” tukas Irfan. (KN/FN)

Editor: Gusti Fikri Izzudin Noor

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Pojok Banua TV

Infografis

IMG-20221225-WA0006
PENJUALAN ROKOK BATANGAN
IMG-20221227-WA0005
IMG-20221229-WA0030
IMG-20221228-WA0020
2. Infografis sosmed 10 penyakit
TIPS AMANKAN DATA
1. Infografis sosmed 10 penyakit

Member JMSI

Network

LAINNYA