iklan di pojokbanua

Ternyata Ini Kenapa Pendaftaran CPNS dan PPPK 2021 Belum Dibuka Hari Ini

waktu baca 3 menit
Senin, 31 Mei 2021 14:53 0 Yawafie

POJOKBANUA – Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2021 dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) alias jadwal pendaftaran CPNS dan PPPK 2021 belum dibuka pada hari ini, Senin (31/5/2021).

Informasi seputar jadwal CPNS 2021 memang ditunggu-tunggu oleh calon pelamar yang akan mendaftarkan diri tahun ini. Sebelumnya beredar kabar pendaftaran CPNS dan PPPK 2021 dibuka pada 31 Mei 2021.

Kini, Badan Kepegawaian Negara (BKN) melalui akun Instagram resminya, @bkngoidofficial menepis informasi yang beredar sebelumnya bahwa pendaftaran CPNS 2021 dibuka pada 31 Mei 2021.

“#SobatBKN, banyak sekali yang bertanya kepada mimin (admin) apakah pada 31 Mei 2021 akan ada pembukaan rekrutmen #CPNS2021 & #PPPK2021? Mimin tegaskan pada tanggal itu rekrutmen belum dibuka,” tulis akun @bkngoidofficial.

Kendati begitu, BKN juga belum bisa memastikan kapan pembukaan rekrutmen CPNS dan PPPK 2021 akan dibuka. Nantinya akan ada pemberitahuan lebih lanjut mengenai hal ini.

“Akan tiba waktunya mimin bakal buka-bukaan tentang itu (pembukaan penerimaan CPNS dan PPPK 2021). Pantau terus kanal ini dan manfaatkan waktu yang ada untuk belajar sebaik-baiknya,” tambah akun Instagram @bkngoidofficial.

Terdapat sejumlah alasan kenapa pendaftaran CPNS dan PPPK 2021 belum dibuka pada 31 Mei 2021. Alasan tersebut diungkap oleh Kepala BKN Bima Haria Wibisana, melalui surat pemberitahuan kepada pejabat pembina kepegawaian (PPK) instansi pusat dan daerah mengenai pengadaan CPNS dan PPPK 2021.

Surat Kepala BKN bernomor 4761/B-KP.03/SD/K/2021 ini memuat sejumlah hal mengenai pelaksanaan rekrutmen calon aparatur sipil negara (ASN) melalui dua jalur tersebut, termasuk terkait alasan pendaftaran CPNS dan PPPK 2021 belum dibuka hari ini.

“Mengingat masih terdapat beberapa peraturan pengadaan CPNS, PPPK Non-Guru, dan PPPK Guru 2021 yang belum ditetapkan pemerintah,” tulis surat tersebut, dikutip ulang pada Senin (31/5/2021).

“Selain itu, masih terdapat pula usulan revisi penetapan kebutuhan formasi oleh beberapa instansi. Maka jadwal pelaksanaan seleksi akan diinformasikan lebih lanjut,” kata Bima Haria Winisana dalam surat tertanggal Jakarta, 28 Mei 2021 tersebut.

Alasan mundurnya jadwal pendaftaran CPNS dan PPPK 2021 penting diketahui publik. Apalagi, sampai saat ini masih banyak yang bertanya kapan jadwal CPNS 2021 dibuka.

Adapun mengenai jadwal CPNS 2021 yang sebelumnya beredar, berawal dari adanya dokumen bahan paparan Plt. Asisten Deputi Perencanaan dan Pengadaan SDM Aparatur Kemenpan RB Katmoko Ari.

Dokumen bahan paparan tersebut disampaikan dalam Rapat Virtual Persiapan Pengadaan CASN Tahun 2021 di Pemerintah Daerah tertangal 6 Mei 2021. Namun kini jadwal CPNS 2021 kembali belum ada kepastian.

Berikut jadwal CPNS 2021 yang beredar sebelumnya:

1. Pengumuman Seleksi 30 Mei s.d. 13 Juni 2021
2. Pendaftaran Seleksi 31 Mei s.d. 21 Juni 2021
3. Seleksi Administrasi dan Pengumuman Hasilnya 1 Juni s.d. 30 Juni 2021
4. Masa sanggah 1 Juli s.d. 11 Juli 2021
5. Pelaksanaan SKD CPNS (CAT BKN) Juli s.d. September 2021
6. Seleksi Kompetensi PPPK Non Guru (CAT BKN) Juli s.d. September 2021 (setelah SKD CPNS selesai di masing-masing lokasi)
7. Seleksi Kompetensi PPPK Guru (CBT Kemendikbud)
Tes 1: Agustus 2021
Tes 2: Oktober 2021
Tes 3: Desember 2021
8. Pelaksanaan SKB CPNS September s.d. Oktober 2021
9. Pengumuman Akhir dan Masa Sanggah November 2021
10. Penetapan NIP CPNS/Nomor Induk PPPK Desember 2021. (kompas.com/pr)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Pojok Banua TV

Infografis

IMG-20221227-WA0005
IMG-20221228-WA0020
1. Infografis sosmed 10 penyakit
IMG-20221225-WA0006
PENJUALAN ROKOK BATANGAN
2. Infografis sosmed 10 penyakit
IMG-20221229-WA0030
TIPS AMANKAN DATA

Member JMSI

Network

LAINNYA