iklan di pojokbanua

Rusia Deklarasikan Perang, Kota Besar di Ukraina Terdengar Ledakan dan Tembakan

waktu baca 2 menit
Kamis, 24 Feb 2022 19:23 0 Yuliandri Kusuma Wardani

POJOKBANUA, BANJARBARU – Presiden Rusia, Vladimir Putin resmi mendeklarasikan perang dengan Ukraina, menurut laporan dari New York Post, pada Rabu (23/2/2022) kemarin.

Dikutip dari Kompas.com, Putin mengklaim, bahwa pihaknya sedang melakukan operasi militer khusus untuk mendemiliterisasi Ukraina.

Tak lama setelah pidato Putin di televisi ditayangkan sebelum pukul 06.00 pagi waktu setempat, suara ledakan terdengar di Kramatorsk, Ukraina. Diikuti suara ledakan atau tembakan artileri di Kharkiv, Odessa, Mariupol, dan ibu kota Kiev. Semuanya kota besar di Ukraina.

Rusia tak berniat menduduki Ukraina, dan menyalahkan pemerintah negara tetangganya itu atas potensi pertumpahan darah.

Dia mengancam, negara yang mencoba mengganggu tindakannya bakal menghadapi konsekuensi yang belum dilihat.

Dalam pidatonya, Putin berbicara kepada pasukan Ukraina dan mendesak mereka untuk meletakkan senjata.

Presiden Amerika Serikat, Joe Biden menyatakan, agresi itu sebagai serangan tak beralasan dan tidak dapat dibenarkan oleh Rusia.

“Putin telah memilih perang yang direncanakan dan akan membawa korban jiwa dan penderitaan manusia,” katanya, Rabu (23/2/2022) malam.

Rusia sendiri, bertanggung jawab atas kematian dan kehancuran yang ditimbulkan oleh serangan ini. “Amerika Serikat, serta para sekutu dan mitranya akan merespons dengan cara yang bersatu dan tegas. Dunia akan menuntut pertanggungjawaban Rusia,” lanjutnya.

Menurut Biden, dia bakal memantau situasi dari Gedung Putih pada Rabu malam dan berencana bertemu para mitra dari G7, Kamis (24/2/2022) pagi.

Mengumumkan sanksi lebih lanjut dari AS dan sekutunya atas serangan Rusia ke Ukraina. (Kompas.com/KW)

Yuliandri Kusuma Wardani

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Pojok Banua TV

Infografis

IMG-20221228-WA0020
IMG-20221229-WA0030
1. Infografis sosmed 10 penyakit
IMG-20221225-WA0006
2. Infografis sosmed 10 penyakit
TIPS AMANKAN DATA
IMG-20221227-WA0005
PENJUALAN ROKOK BATANGAN

Member JMSI

Network

LAINNYA