iklan di pojokbanua

Pembangunan Jembatan Pejambuan-Lok Buntar Makan Anggaran Miliaran

waktu baca 1 menit
Minggu, 24 Sep 2023 16:05 0 Wahyu Firdha

POJOKBANUA, MARTAPURA – Kepala Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Pertanahan (PUPRP) Kabupaten Banjar, Anna Rosida Santi mengatakan, pada tahun 2023 ini pihaknya telah membangun jembatan tahap I antara Desa Pejambuan dengan Desa Lok Buntar, Kecamatan Sungai Tabuk, Kalimantan Selatan (Kalsel).

“Pembangunan Jembatan Desa Pejambuan, Kecamatan Sungai Tabuk, Kalsel diperkirakan akan rampung pada November 2023 dengan anggaran Rp9,9 miliar lebih bersumber dari APBD Kabupaten Banjar,” ujar Anna, belum lama tadi.

Ia menjelaskan, pada tahap I ini hanya dibangun konstruksi bagian bawah terlebih dahulu. Pembangunan jembatan penghubung antara Desa Pejambuan dan Lok Buntar ini menjadi program strategis.

“Ukuran jembatan tersebut dengan panjang 80 meter dan lebar 4 meter. Pembangunan terbuat dari konstruksi rangka baja. Untuk konstruksi bagian atasnya akan kita teruskan di 2024 atau masuk ke tahap II,” tuturnya.

Ia berharap, dibangunnya jembatan ini bisa membantu meningkatkan perekonomian masyarakat sekitar.(WF/KW)

Editor: Yuliandri Kusuma Wardani

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Pojok Banua TV

Infografis

PENJUALAN ROKOK BATANGAN
1. Infografis sosmed 10 penyakit
IMG-20221227-WA0005
TIPS AMANKAN DATA
IMG-20221228-WA0020
2. Infografis sosmed 10 penyakit
IMG-20221225-WA0006
IMG-20221229-WA0030

Member JMSI

Network

LAINNYA