POJOKBANUA, BANJARBARU – Seluruh logistik berupa surat suara di gudang logistik KPU Banjarbaru telah lengkap. Hal ini seiring dengan kedatangan surat suara pemilihan Presiden-Wakil Presiden dan surat suara DPD RI daerah pemilihan (dapil) Kalimantan Selatan (Kalsel).

Hal ini disampaikan langsung oleh Ketua KPU Banjarbaru yang juga membidangi Divisi Logistik, Rozy Maulana saat ditemui pojokbanua.com, Selasa (26/12/2023) pagi.

“Logistik (surat suara) sudah lengkap. Baik itu untuk pemilihan DPRD Banjarbaru, DPRD Kalsel, DPR RI, DPD sampai dengan pemilihan Presiden-Wakil Presiden,” ujarnya.

Logistik surat suara pemilihan Presiden-Wakil Presiden sebanyak 98 boks sendiri telah tiba di gudang logistik KPU Banjarbaru pada Senin (25/12/2023) sore. Selain itu, surat suara tambahan untuk DPD RI sebanyak 70 boks juga tiba secara bersamaan.

Sehingga, Rozy memastikan bahwa seluruh surat suara Pemilu 2024 di Banjarbaru telah lengkap. Selain 98 boks surat suara pemilihan Presiden-Wakil Presiden, surat suara yang tiba di gudang logistik yaitu untuk pemilihan DPRD Banjarbaru seluruh dapil sebanyak 399 boks; pemilihan DPRD Kalsel dapil 7 sebanyak 390 boks; pemilihan DPR RI dapil Kalsel 2 sebanyak 390 boks; dan pemiliuam DPD RI dapil Kalsel sebanyak 390 boks.

Lalu, kapan surat suara yang tiba akan dilipat? Rozy menyebutkan bahwa jajarannya akan melakukan rapat pada hari ini untuk membahas lebih lanjut terkait pelipatan surat suara.

“Yang jelas kami selesaikan di awal adalah perakitan kotak suara. Itu sudah rampung semua (kotak suara), pelipatan ini mungkin setelah tahun baru atau awal Januari 2024,” lugasnya. (FN)

Editor: Gusti Fikri Izzudin Noor