iklan di pojokbanua

Hingga Malam Pencarian Korban Ritel Modern Runtuh, 8 Belum Ditemukan

waktu baca 2 menit
Senin, 18 Apr 2022 22:56 0 Nanang Apidae

POJOKBANUA, BANJARBARU – Hingga malam hari proses pencarian korban toko ritel modern runtuh di Gambut, Kabupaten Banjar baru tujuh dari total 15 orang.

Kondisi korban selamat yang merupakan pegawai toko ritel modern, yakni Akbar Riduansyah (25) warga Ceraka Permai 2.

“Ya, posisi saya tadi lagi berada di belakang, tepatnya di brangkas dan teman-teman saya yang se-shift yakni Ratna Yulianti, Nur Sifa, Muhammad Zain, Lia Agustina. Alhamdulilah selamat semua, tapi tidak tahu lanjutan mereka, karena masih dirawat di dalam,” ujarnya kepada pojokbanua.com, Senin (18/4/2022).

Informasi dihimpun, korban Lia Agustina mengalami patah kaki dan leher, sehingga mesti diberi gift.

Sementara, keluarga korban Nur Sifa, Arul menyampaikan, saat dibawa ke rumah sakit kondisi Sifa sangat lemah dan dalam keadaan pingsan.

“Syifa korban pertama yang ditemukan. Kepala dalam keadaan berdarah, sepertinya terkena runtuhan bangunan dan tubuh korban dalam keadaan terjepit,” ungkapnya.

Ipar korban Ratna, Rafli menambahkan, kulit keluarganya itu terkelupas sangat dalam dan mengeluarkan darah. Hingga kini, masih dalam perawatan lebih lanjut.

“Saya kaget langsung ketika melihat informasi di grup emergency, saya langsung menuju ke lokasi,” tuturnya.

Hingga berita ini diturunkan, petugas gabungan masih tahap pencarian evakuasi korban.

Korban ditemukan sebagai berikut:

1.Irfan warga Gang Sirih, Pekapuran
2. Yulia Ratu warga kilometer 7 Manarap
3. Fahrureza (21) warga Liang Anggang Gang 55 RT.8/RW.4, Kecamatan Bati-bati.
4. Agus Santoso (35) warga Jalan Sutoyo S.
5. Zulkifli.

Adapun, korban yang belum ditemukan sesuai data yang dihimpun :

1. Ahmad Nayada (25) warga Banyiur Luar 2.
2. Inawati (22) warga Jalan Gotong Royong, samping Kecamatan Gambut.
3. Arini (31) warga Jalan Irigasi, Kompleks Arisa.
4. Misnawati (25) warga Jalan Gambut Kompleks Gotong Royong.
5. Hanafi (22) warga Jalan Pekapuran.(NS/KW)

 

 

 

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Pojok Banua TV

Infografis

IMG-20221228-WA0020
IMG-20221229-WA0030
2. Infografis sosmed 10 penyakit
PENJUALAN ROKOK BATANGAN
TIPS AMANKAN DATA
1. Infografis sosmed 10 penyakit
IMG-20221227-WA0005
IMG-20221225-WA0006

Member JMSI

Network

LAINNYA