iklan di pojokbanua

Viral! Jasa SS Iphone Menuai Pro dan Kontra Warganet

waktu baca 2 menit
Rabu, 24 Agu 2022 11:25 0 Yawafie

POJOKBANUA, JAKARTA – Belakangan ini viral di media sosial (medsos) terkait bisnis jasa screenshot (SS) melalui iPhone. Tak bisa dipungkiri, ternyata sebagian orang memang tertarik menggunakan jasa tersebut. Bahkan, rela mengeluarkan uang karena gengsi.

Tentunya, bagi pengguna iPhone sendiri ini justru menjadi bisnis yang sangat menguntungkan. Berbeda halnya, warganet yang turut berkomentar dengn pro dan kontra.

Dikutip dari suara.com, sebuah video yang dibagikan oleh pengguna TikTok nrnsa9 sebagai salah satu penyedia jasa, pemilik akun merekam salah satu transaksinya, ketika ada pembeli membeli jasa screenshot melalui iPhone miliknya.

Pada dasarnya, jasa screenshot iPhone ini hanya berupa gambar tangkapan layar media sosial apa pun agar tampilan platform terlihat dalam bentuk iOS.

Hal ini umumnya dijadikan ajang pamer agar orang lain percaya bahwa pengguna menggunakan smartphone iPhone.

Sementara itu dalam video lainnya yang diunggah oleh akun TikTok ddiana.081, harga jasa yang ditawarkan mulai Rp 500 per tangkapan layar dan pembayaran bisa melalui Dana dan ShopeePay.

Tak hanya screenshot, rupanya penyedia jasa juga menyediakan record atau perekaman layar melalui iPhone.

“Jasa SS iPhonenya kakak,” tulis pemilik akun dalam keterangan pada unggahannya.

Kehadiran jasa screenshot iPhone ini pun menjadi sorotan warganet dari lintas platform.

Beberapa akun base Twitter seperti @AREAJULID dan @convomf pun membagikan kembali tren tersebut.

Tak sedikit warganet yang menilai, jasa tersebut aneh dan berbahaya karena dapat melanggar privasi seseorang.

Di sisi lain, beberapa warganet mengatakan terdapat aplikasi launcher iOS khusus Android di Google Play Store, yang dapat mengubah tampilan Android mirip seperti iPhone.

Unggahan yang telah dilihat sebanyak lebih dari 2 juta penayangan dan disukai sebanyak lebih dari 62.000 kali oleh sesama pengguna TikTok itu pun menuai beragam komentar.

“Ngakak banget, kenapa bisa kepikiran woy,” tulis akun ssarfrhaaaa

“Kok kepikiran, emang datanya gimana jadi nggak ada privasi,” komentar arsyeric

“Jadi beneran ada jasanya? Otw beli iPhone kalau gitu, siapa tau bisa balik modal,” tambah aries.giirrll

“Nih aku kasih tau ya, pengguna iOS itu belum tentu berduit jadi nggak usah lah kalian usaha sampai segitunya biar kelihatan bergaya dan berduit,” ungkap urpetitegurlz.(suara.com/KW)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Pojok Banua TV

Infografis

IMG-20221228-WA0020
2. Infografis sosmed 10 penyakit
IMG-20221229-WA0030
1. Infografis sosmed 10 penyakit
TIPS AMANKAN DATA
IMG-20221225-WA0006
PENJUALAN ROKOK BATANGAN
IMG-20221227-WA0005

Member JMSI

Network

LAINNYA