iklan di pojokbanua

Upacara Peringatan HUT Bhayangkara, Polres Banjar Bagi Hadiah ke Personel

waktu baca 1 menit
Selasa, 5 Jul 2022 20:01 0 Wahyu Firdha

POJOKBANUA, MARTAPURA – Polres Banjar mengikuti Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-76 secara virtual di halaman Mapolres Banjar, Selasa (5/7/2022).

Upacara Hari Bhayangkara itu sendiri berpusat di Akademi Kepolisian (Akpol), Semarang dengan Presiden Jokowi selaku Inspektur Upacara.

Presiden Jokowi menyampaikan, selamat Hari Bhayangkara ke-76 untuk Polri. Dia berterima kasih atas kerja keras Polri dalam melayani masyarakat, serta membela bangsa dan negara.

“Saya dan seluruh rakyat Indonesia menaruh harapan besar kepada Polri. Kewenangan Polri sangat besar, organisasinya menembus sampai ke tingkat desa,” katanya.

Menurutnya, Polri hadir tanpa jeda waktu, demi Indonesia yang damai dan maju. “Dirgahayu Polri,” tegasnya.

Diketahui, HUT Bhayangkara tahun ini mengangkat tema Polri Presisi Mendukung Pemulihan Ekonomi dan Reformasi Struktural untuk Mewujudkan Indonesia Tangguh-Indonesia Tumbuh.

Terpisah, Kapolres Banjar, AKBP Doni Hadi Santoso turut membagikan hadiah kepada para pemenang rangkaian perlombaan yang digelar Polres Banjar dalam rangka memeriahkan HUT Bhayangkara ke-76.

Di antaranya lomba bulu tangkis, mini soccer, bola voli, memancing, serta lomba dai kamtibmas dengan peserta para personel Polres Banjar.

Piagam penghargaan juga diberikan kepada personel berprestasi, forkopimda, tokoh masyarakat, tokoh agama, serta tokoh pemuda atas kerja sama dan dukungannya sebagai Mitra Polri dalam mendukung terwujudnya situasi Kamtibmas. (WF/KW)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Pojok Banua TV

Infografis

IMG-20221229-WA0030
PENJUALAN ROKOK BATANGAN
IMG-20221228-WA0020
2. Infografis sosmed 10 penyakit
TIPS AMANKAN DATA
IMG-20221225-WA0006
IMG-20221227-WA0005
1. Infografis sosmed 10 penyakit

Member JMSI

Network

LAINNYA