POJOKBANUA, MARTAPURA – Keberadaan Penerangan Jalan Umum (PJU) menjadi salah satu sarana dan prasarana terpenting, demi keamanan jalan pada malam hari. Perlu dipasang, khususnya pada jalan yang gelap gulita atau minim pencahayaan.

Terpantau pojokbanua.com, Jalan Keramat dan Padang Anyar, Desa Tungkaran, Kabupaten Banjar saat malam hari nampak gelap gulita karena kurangnya PJU yang terpasang.

Warga Desa Tungkaran, Putri (22) mengaku, takut jika keluar malam karena jalan tersebut gelap gulita tanpa penerangan.

“Mudahan, segera dipasang lampu penerangan jalannya agar tidak gelap gulita dan tidak terjadi sesuatu yang tidak diinginkan,” harapnya, Minggu (5/4/2022)

Terpisah, Kepala Seksi (Kasi) Keterpaduan Prasarana Sarana dan Utilitas Umum Permukiman DPRKPLH Banjar, Siti Rhofiah menerangkan, minimnya PJU di wilayah tersebut karena terkendala anggaran. Sehingga, hanya fokus pemeliharaan terhadap PJU yang telah ada sebelumnya.

Kasi Keterpaduan Prasarana Sarana dan Utilitas Umum Permukiman PUPR Banjar, Siti Rhofiah. (Foto: Wahyu/pojokbanua.com)

“Jadi, lebih fokus ke pemeliharaan PJU pada wilayah 20 kecamatan yang hampir tiap hari ada laporan kerusakan. Anggaran tersebut, nanti bisa dibagi dengan dana desa atau diusulkan lewat musrenbang dan pokir di dewan. Supaya bisa diakomodir untuk pasang baru pada Desa Tungkaran dan Jalan Padang Anyar,” bebernya.

Kata dia, untuk Jalan Padang Anyar memang belum ada PJU dan harus ada anggaran pasang baru, hingga tak sedikit memakan biaya. (WF/KW)