POJOKBANUA, KALIMANTAN SELATAN – Tiket bus Damri dapat langsung dipesan secara online tanpa harus ke loket penjualan tiket. Hal ini dilakukan sebagai bentuk perkembangan zaman sekarang yang semua serba digitalisasi.

General Manajer Damri Banjarmasin, Dedi Nata menjelaskan bahwa pembelian tiket secara online bisa melalui aplikasi DAMRI Apps.

“Untuk pembelian di DAMRI Apps, tetapi untuk aplikasi lain kami belum eksplor ke sana,” ungkapnya kepada pojokbanua.com di Banjarbaru, Selasa (25/6/2024).

Damri Apss memiliki fitur refund (pengembalian dana), reschedule (mengubah jadwal) dan pembayaran secara online. Aplikasi ini dapat diunduh di Google Playstore atau Apps store.

“Damri menjamin keselamatan penumpang, salah satunya dengan cara memeriksa kesehatan pengemudi sebanyak tiga kali dalam setahun,” tuturnya.

Kata dia, hal itu dilakukan agar Damri bisa memberikan pelayanan murah, aman dan mudah bagi masyarakat.(WM3/KW)