POJOKBANUA, BANJARBARU – Pada tahun ini, Dinas Perumahan dan Pemukiman (Disperkim) Banjarbaru bakal menambah titik penerangan jalan umum (PJU). Penambahan PJU ini, didasari karena banyaknya ruas jalan di Banjarbaru yang gelap gulita ketika malam hari.

Selain karena banyaknya ruas jalan yang gelap, pemasangan PJU juga didasari dari laporan masyarakat yang mengeluhkan minimnya penerangan di beberapa ruas jalan di Banjarbaru.

“Pengadaan PJU juga berdasar pada laporan masyarakat,” ucap Kepala Bidang (Kabid) Sarana dan Utilitas Disperkim Banjarbaru, Anwar Delmi pada Kamis (12/1/2023) siang.

Dari data yang didapat, pada tahun ini bakal ada 75 titik PJU tambahan yang dipasang di beberapa jalan strategis di Kota Idaman. Dalam pengadaan PJU ini, Disperkim Banjarbaru menggelontorkan dana sebanyak Rp1,7 miliar untuk pengadaan PJU di beberapa titik jalan strategis.

“Ada di Jalan Trikora, ujung Jalan Golf serta di Jalan menuju Bandara,” sebut Avik, biasa ia disapa.

Dalam proses pemasangan PJU ini, Disperkim Banjarbaru berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan (Dishub) Kalimantan Selatan (Kalsel). Koordinasi ini dilakukan, agar tidak terjadi tumpang tindih dalam pemasangan PJU di Jalan Trikora.

Beruntung, Dishub Kalsel juga berencana akan melakukan pemasangan PJU di sepanjang ruas Jalan Trikora. Sehingga, ada dua sumber dana yang mendukung penerangan jalan negara di Ibu Kota Provinsi Kalsel ini.

“Sehingga bisa mempercepat target pemasangan PJU di Banjarbaru,” harapnya.

Avik mengatakan, melalui pemasangan PJU dari dua instansi ini, mempercepat target Pemko Banjarbaru, guna memberikan penerangan di beberapa ruas jalan yang masih gelap gulita di malam hari.

“Target kami, pemasangan PJU Jalan Trikora tuntas dalam kurun waktu tiga tahun. Tetapi karena Dishub Kalsel juga menyiapkan anggaran, sehingga bisa dipercepat dalam waktu 1,5 tahun,” tuntas Avik.

Untuk diketahui, di tahun 2022 lalu, Disperkim Banjarbaru sudah memasang PJU sebanyak 30 titik di kawasan Jalan A. Yani tepatnya di simpang empat Liang Anggang menuju Jalan Trikora, dan Jalan Trikora dekat simpang tiga menuju arah Cempaka. (FN)