POJOKBANUA, BANJARBARU – Meski pandemi mulai mereda, tapi kegiatan vaksinasi terus digencarkan oleh Badan Intelejen Negara (BIN) Kalsel.

Kali ini, BIN Kalsel menyediakan ratusan vaksin dengan berbagai dosis untuk diberikan ke warga binaan pemasyarakatan (WBP) Lapas Kelas IIB Banjarbaru.

Vaksinasi ini merupakan sinergitas Lapas Kelas IIB Banjarbaru dengan BIN Kalsel.

“Ada 218 WBP yang disuntik vaksin,” ujar Kalapas Kelas IIB Banjarbaru, Amico Balalembang, Kamis (30/6/2022).

Beri keterangan – Kalapas Kelas IIB Banjarbaru, Amico Balalembang. (Foto: Hasan/pojokbanua.com)

Dirincinya, dari 218 itu, 77 WBP disuntik vaksin dosis pertama. 76 orang diberikan vaksin dosis kedua dan 65 warga binaan disuntik vaksin dosis ketiga atau booster.

Dijelaskan Amico, dengan divaksinnya warga binaan hari ini, maka semua WBP di Lapas Banjarbaru telah tervaksin, kecuali yang komorbid.

“Sekitar 40 warga binaan yang tidak divaksin karena memang tidak bisa menerima vaksin lantaran komorbid,” tuturnya.

Kegiatan kali ini merupakan vaksinasi lanjutan bagi warga binaannya. Hal ini juga sebagai bentuk dukungan kepada program pemerintah.

“Demi meningkatkan imunitas para WBP dalam mencegah penyebaran Covid-19,” tandasnya.

Di sisi lain, Korwil BIN Banjarbaru, Satrio Bayu Pratama menyatakan, vaksinasi di lapas ini sudah yang ketiga kalinya.

Ia menyebut, hal ini guna percepatan vaksinasi, sesuai arahan Presiden Joko Widodo, dalam masa transisi dari pandemi ke endemi. Sarannya memenuhi 80 persen capaian vaksinasi, supaya membentuk herd immunity.

Diakuinya, selain di lembaga pemasyarakatan, pihaknya juga melakukan vaksinasi di sekolah-sekolah dan pesantren di Kota Idaman.

Sebagai informasi, jumlah WBP Lapas Kelas IIB Banjarbaru sampai saat ini berjumlah 1.993 orang. Dengan kegiatan kali ini capaian vaksinasi mencapai 99 persen. (SB)