POJOKBANUA, BANJARBARU – Persoalan infrastruktur disampaikan oleh warga Jalan Gotong Royong Ujung Gang Husin RT. 04/RW. 06, Kelurahan Mentaos, Kecamatan Banjarbaru Utara dalam reses yang dilaksanakan oleh Anggota DPRD Banjarbaru, Nurkhalis Anshari pada Selasa (6/2/2024) malam.

Ketua RT setempat, Noorli menyampaikan bahwa drainase menjadi hal yang disampaikan warga. Pasalnya, lingkungan tempat tinggal warganya berada di dataran rendah dari Jalan Gotong Royong.

“Jadi kadang 30 cm (kedalaman) airnya turun ke sungai, tidak bisa ada sandal (karena) bisa hanyut bila hujan,“ ujarnya saat ditemui pojokbanua.com usai reses.

Aspirasi berbeda juga disampaikan Wakil Ketua Karang Taruna Sehati Mentaos, Abdurrahman. Salah satu tokoh remaja kampung ini menyampaikan harapannya agar tersedia lapangan bulu tangkis dan pos ronda yang bisa dipindah.

“Yang disampaikan terkait fasilitas olahraga seperti lapangan bulu tangkis, (karena) jauh kalau menyewa. Kemudian masalah pos kamling portabel di mana lahan di sini sulit, jadi bisa dipindah kalau warga membangun rumah,” bebernya.

Merespons aspirasi warga ini, Nurkhalis Anshari pun berjanji akan memperjuangkannya di gedung wakil rakyat. Legislator PKS ini mengatakan, aspirasi yang menjadi prioritas adalah penangaman banjir, yang sebenarnya ada solusi ketika proses pekerjaan drainase yang tertunda sepanjang 300 meter.

“Kalau ini diselesaikan bisa memjadi solusi untuk banjir di titik rendah di Gang Husin ini. Kami berharap pemko bisa menuntaskan drainase yang tertunda 3 tahun lalu sepanjang 300 meter,” tutur Khalis, sapaan akrabnya.

Anggota Komisi III DPRD Banjarbaru yang membidangi soal infrastruktur ini menjelaskan, aspirasi berupa pelebaran Jalan Gotong Royong dan siring di Sungai Gotong Royong menjadi perhatiannya untuk diperjuangkan.

Ia pun berharap agar Pemko Banjarbaru memberikan perhatian khusus untuk warga RT. 04/RW. 06 Kelurahan Mentaos. Terlebih, kawasan Gotong Royong berada tak jauh dari Balai Kota Banjarbaru.

“(Kami) berharap ada perhatian khusus dari pemko sehingga bisa menuntaskan permasalahan di sini, sehingga wilayah di sekitar Balai Kota bisa diperhatikan,” harap Khalis.

Warga RT. 04/RW. 06 Kelurahan Mentaos pun juga menyampaikan aspirasinya untuk rehabilitasi Langgar Al Amin yang berusia cukup tua. Di mana, warga ingin agar bangunan langgar dapat ditinggikan.

“Legalitas dan badan hukum lengkap, kami akan mendorong perbaikan tempat ibadah tersebut untuk kenyamanan warga sekitar dan itu menjadi sangat penting karena langgar menjadi kebutuhan masyarakat sekitar,” tuntas Khalis. (FN)

Editor: Gusti Fikri Izzudin Noor