POJOKBANUA, BANJARBARU – Microsoft menggeser Apple sebagai perusahaan dengan valuasi tertinggi di dunia pada awal 2024, yang terlihat dari kapitalisasi pasar keduanya. Berdasarkan data dari Companies Market Cap, Senin (15/4/2024), kapitalisasi pasar Microsoft mencapai US$2,88 triliun atau setara dengan Rp44.885 triliun (dengan asumsi kurs Rp15.547 per US$). Sementara itu, Apple berada di posisi kedua dengan kapitalisasi pasar sebesar US$2,87 triliun atau Rp44.683 triliun pada hari yang sama.

Persaingan ketat antara Microsoft dan Apple terjadi dalam industri teknologi, termasuk pengembangan kecerdasan buatan (AI). Meskipun keduanya aktif meluncurkan produk-produk inovatif, Apple menghadapi tantangan penurunan penjualan. Foxconn, perakit iPhone di China, melaporkan penurunan pendapatan tahunan, dan Apple juga dihadapkan pada tuntutan hukum terkait dugaan praktik monopoli di Amerika.

Microsoft teratas, penguasa baru valuasi global menggantikan Apple. (Foto: grafis Yuda/Pojokbanua)

Sebaliknya, Microsoft mencatatkan peningkatan harga saham sebesar 57% selama setahun terakhir. Investor optimis bahwa perusahaan perangkat lunak ini akan berhasil memperluas pasar dengan penjualan layanan kecerdasan buatan kepada konsumen bisnis. Selain itu, Microsoft turut berinvestasi dalam pengembangan ChatGPT melalui OpenAI.

Dalam daftar 10 perusahaan dengan kapitalisasi pasar terbesar dunia per tanggal 15 Januari 2024, Saudi Aramco berada di peringkat ketiga dengan kapitalisasi pasar mencapai US$2,09 triliun atau Rp32.509 triliun. Disusul oleh Alphabet (induk Google) dengan kapitalisasi pasar sebesar US$1,79 triliun (Rp27.891 triliun) dan Amazon dengan US$1,59 triliun (Rp24.829 triliun).

Berikutnya, dalam lima besar terdapat NVIDIA dengan kapitalisasi pasar US$1,35 triliun, Meta Platforms dengan US$962,38 miliar, Berkshire Hathaway dengan US$791,24 miliar, Tesla dengan US$695,83 miliar, dan Eli Lilly dengan kapitalisasi pasar sebesar US$610,32 miliar. (Dari berbagai sumber/AY)

Editor: Andy Arfian