POJOKBANUA, BANJARMASIN – Gubernur Kalsel, H. Sahbirin Noor mendukung sepenuhnya tim kebanggaan Banua, PS. Barito Putra yang akan berlaga di Liga 1 Musim 2021/2022. Kehadirannya merupakan semangat baru untuk pemain Barito Putra.

Dukungan ini disampaikan saat menerima kunjungan silaturahmi rombongan tim PS Barito Putra di Mahligai Pancasila, Banjarmasin.

“Sebagai anak Banua, kita dukung selalu tim kebanggaan kita PS Barito Putra dalam setiap laga pertandingan,” kata Paman Birin, kepada awak media, Selasa (17/5/2022).

Dia berpesan, tim PS. Barito Putra selalu menjaga kekompakan, kekeluargaan dan kebersamaan. Yakin bisa bergerak tepat dan terukur.

“Tim Barito Putra dapat bergerak dan tepat terukur. Tepat posisi dan baik bisa mencetak gol. Sekali lagi, kita doakan Barito Putra bisa berjaya lagi di level nasional,” ucapnya.

Sementara itu, rombongan tim PS Barito Putra sendiri dipimpin langsung CEO PS. Barito Putra, H. Hasnuryadi Sulaiman beserta jajaran menyampaikan terima kasih telah diterima Paman Birin.

“Kami menyampaikan terima kasih kepada Bapak Gubernur Paman Birin atas sambutan kami. Mohon doa restunya, untuk dapat mengharumkan nama baik Banua,” beber Hasnur.

Dihadapan Paman Birin, Hasnur pun secara khusus mengenalkan satu persatu pemain Barito Putra.

“Menghadapi Liga 1 musim 2021/2022, PS Barito Putra sendiri akan melakukan pemusatan latihan di luar Kalsel. Terima kasih atas upaya renovasi Stadion 17 Mei yang sekarang dalam proses penyelesaian,” tuturnya.

Terlebih, ada kebanggaan rencana nama stadion 17 Mei nantinya akan diganti Pemprov Kalsel menjadi nama HA Sulaiman, orang tua dari CEO PS. Barito Putra.

“Kami mengundang dan menunggu kehadiran Paman Birin dalam setiap laga tuan rumah Barito Putra. Kehadiran Paman Birin adalah semangat bagi pemain Barito Putra,” tambahnya. (NS/KW)