POJOKBANUA, BANJARMASIN – Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina seakan memberikan sinyal positif atas pertemuannya dengan Bupati Tanah Bumbu (Tanbu), Zairullah Azhar beberapa waktu lalu.

Keduanya digadang-gadang bakal bergandengan di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Kalimantan Selatan (Kalsel) tahun 2024. Hal ini pun nyatanya diakui oleh Ibnu.

“Beliau menyampaikan hajat dulu, mudah-mudahan ke depannya bisa berpasangan. Karena Zairullah kan juga mendaftar ke Demokrat, saya menerima surat rekomendasinya,” ujarnya, beberapa waktu lalu.

Kendati demikian, Ibnu masih belum berani memastikan langkah lebih lanjut usai pertemuannya dengan pucuk pimpinan Bumi Bersujud itu.

“Ini akan coba kita rumuskan dulu, mudah-mudahan bisa sesuai harapan,” katanya.

Zairullah sendiri sudah mempersiapkan sejumlah persiapan untuk melaju ke Pilkada 2024. Bahkan, telah mendaftar ke sejumlah partai politik (parpol), termasuk Demokrat. Dengan harapan, dapat menambah bekal untuk melaju ke Pilkada mendatang.

“Mudah-mudahan, bisa berkolaborasi dan cukup untuk maju,” ucap Ibnu.

Seperti diketahui, pasangan Ibnu-Zairullah telah berhasil menjadi pemimpin di masing-masing wilayah. Bahkan, Ibnu Sina menempati urutan kedua dalam bursa Lembaga Survei Politik dan Pemerintahan (LSPP) dengan meraih suara 15,90 persen. (vrl/KN/KW)

Editor: Yuliandri Kusuma Wardani