POJOKBANUA, BARABAI – Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Al Khair membagikan 1.000 paket daging kurban kepada masyarakat dengan menggunakan daun pisang pada Sabtu (1/7/2023).

Penggunaan daun pisang itu dilakukan demi mendukung pengurangan penggunaan plastik sekali pakai dan mendukung program Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Hulu Sungai Tengah (HST) yakni #HSTNoPlastic.

Adapun ribuan paket kurban itu didapat dari penyelenggaraan kurban dengan menyembelih sebanyak 6 ekor sapi dan 3 ekor kambing di SIT Al Khair Barabai.

“Alhamdulillah, bertepatan dengan hari tasyrik kedua UPZ Al Khair dapat menyelenggarakan ibadah kurban,” kata Ketua UPZ Al Khair Barabai, Ustaz Nazar.

Dalam penyelenggaraan itu, kegiatan diawali dengan tausiah mengenai kurban oleh Ustaz Khairudin, yang dilanjutkan dengan pembacaan niat dan bawali.

Lebih lanjut, pekurban yang berhalangan hadir bisa melakukan niat dan bawali melalui panggilan video (video call) yang difasilitasi oleh tim UPZ.

“Selanjutnya dilakukan prosesi sembelih sapi dan pemotongan daging kurban, serta penimbangan yang dilakukan di lingkungan SIT Al Khair,” tambahnya.

Setelah itu, pihaknya pun melakukan pembungkusan paket kurban dengan menggunakan daun pisang, serta membagikannya di lingkungan masyarakat sekitar, panti asuhan dan yang membutuhkan sebanyak sekitar 1.000 paket tersebut.

Ustaz Nazar pun mengucapkan terima kasih kepada pada pekurban, serta semua pihak yang telah membantu terlaksananya ibadah kurban ini.

“Terima kasih kepada seluruh pekurban yang pada tahun ini mempercayakan ibadah kurbannya bersama UPZ Al Khair. Semoga berkah untuk para pequrban semua,” tutupnya. (MH/FN)

Editor: Gusti Fikri Izzudin Noor