POJOKBANUA, BANJARMASIN – Angka capaian vaksinasi booster di kalangan masyarakat umum masih rendah, pada data Dinas Kesehatan Banjarmasin per 1 Agustus 2022 masih diangka 25,50 persen.

Kepala Dinas Kesehatan Banjarmasin, Muhammad Ramadhan menyebutkan jika ada sedikitnya 24 kasus terkonfirmasi positif Covid-19 yang rawat inap di rumah sakit.

“Angka kasus meningkat selama PTM, kami melakukan tracing selama satu bulan ini,” ujarnya, Kamis (4/8/2022).

Diterangkannya, kenaikan kasus Covid-19 tak mencapai 10 persen sehingga masih bisa dikatakan aman.

“Yang dirawat di rumah sakit itu yang memiliki komorbid,” katanya.

Saat ini, seluruh rumah sakit di Banjarmasin telah mempersiapkan ruangan khusus untuk perawatan Covid-19. Serta tetap mengingatkan kepada masyarakat agar tak lengkah akan 5M yang berlaku.

“Tetap protokol kesehatan (prokes) dan booster, agar menguatkan imun,” imbau Ramadhan.

Tak dipungkirinya, selama ini masih ada warga yang terkonfirmasi positif Covid-19 walaupun telah mendapatkan vaksin. Itu dikarenakan adanya penyakit penyerta (komorbid) yang diderita.

“Rata-rata sudah bervaksin, cuman karena ada komorbidnya. Karena komorbidnya yang berat, jadi begitu kena Covid ya menambah,” pungkasnya. (KN)