POJOKBANUA, BARABAI – Hari pencoblosan puncak pesta demokrasi di Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) sudah dimulai. Sejumlah tempat pemungutan suara (TPS) setempat pun tampak dikerumuni warga.

Salah satunya di TPS 001 Desa Palajau, Kecamatan Pandawan. Sejak pukul 07.00 Wita, puluhan warga sudah antre hendak menggunakan hak pilih.

Ketua Panitia Pemungutan Suara (PPS), Muhammad Supriadi mengatakan, pihaknya melayani pemilih sesuai jadwal sejak pukul 07.00-13.00 Wita.

Lebih lanjut, total petugasnya pada TPS tersebut meliputi 7 orang PPS, 1 orang Pengawas TPS (PTPS), serta dibantu 2 Linmas. Ada juga TNI-Polri yang berkeliling melakukan pengamanan.

“Untuk total daftar pemilih tetap (DPT) sebanyak 194 dan daftar pemilih tambahan (DPTb) sebanyak 6 orang,” katanya.

Adapun yang dipilih dalam pemilu 2024 ini, mulai Anggota DPR RI, DPRD provinsi, DPRD kabupaten/kota, DPD, serta Presiden dan Wakil Presiden.

“Tadi ada temuan 1 surat suara rusak, tapi sudah kami amankan,” jelasnya.

Sementara itu, Pengawas TPS 1 Palajau, Syaiful Razikin mengatakan, sejauh ini pelaksanaan pencoblosan yang berlangsung masih terpantau aman.

Dirinya pun, turut mengawasi dengan ketat sepanjang proses pemilihan itu berlangsung agar berjalan dengan lancar. (MH/FN)

Editor: Gusti Fikri Izzudin Noor