POJOKBANUA, BANJARMASIN – Seorang pemuda berstatus mahasiswa asal Bati-bati, Kabupaten Tanah Laut (Tala) dikabarkan tenggelam usai dirinya berniat cuci tangan di Sungai Martapura, tepatnya Siring 0 Kilometer Banjarmasin, pada Selasa (25/6/2024) malam.

Setelah dilakukan pencarian selama 24 jam, pemilik nama lengkap Muhammad Ali Yusran ini akhirnya berhasil ditemukan, Kamis (27/6/2024) dini hari, dengan kondisi meninggal dunia.

“Korban sudah ditemukan, positif meninggal dunia. Ditemukan di sungai dekat Pos Polisi Jembatan Merdeka,” terang salah satu relawan, Rizki pada media ini.

Jasad korban pun kemudian dievakuasi ke rumah duka di mana Ali tinggal, yakni Jalan Antasan Kecil Timur, Banjarmasin Utara.

“Dibawa ke rumah duka yang di Banjarmasin,” sebutnya.

Diketahui, sebelumnya korban sempat duduk bersama teman-temannya di Siring Banjarmasin. Korban yang berniat mencuci tangan pun berjalan seorang diri ke pinggir sungai.

Nahas, korban tergelincir dan jatuh ke Sungai Martapura. Kejadian itu pun terekam kamera pengawas yang berada di sekitar area lokasi.

Ditambahkan Kepala Basarnas Banjarmasin, I Putu Sudayana bahwa korban ditemukan dengan jarak 200 meter dari lokasi terakhirnya.

“Korban ditemukan pukul 02.48 Wita dalam kondisi meninggal dunia,” ucapnya. (KN/KW)