POJOKBANUA, BANJARBARU – Peringatan Hari Kartini jatuh pada 21 April 2021. Seluruh masyarakat Indonesiq selalu mengenang tokoh perempuan yang selama ini berdedikasi, Raden Ajeng Kartini Djojo Adhiningrat alias R.A Kartini.
Anggota Komisi III DPRD Banjarbaru, Emi Lasari mengatakan, peran perempuan di masa pandemi Covid-19 benar-benar sangat diuji.
“Pandemi Covid-19 tak akan melemahkan semangat kita. Kita harus hidup bersama-sama dan untuk semua manusia. Tujuan hidup kita ialah membuat hidup lebih indah,” ujarnya kepada pojokbanua.com, Rabu (21/4/2021).
Menurutnya, para perempuan di Indonesia harus menjadi sosok yang cerdas dan berkualitas menghadapi pandemi ini.
“Tolak ukur kecerdasan perempuan itu, kalau bisa menyelamatkan keluarganya seperti mendampingi anak belajar dari rumah. Sebab, pola pembelajaran yang berbeda saat pandemi,” ucapnya.
Kemudian, memastikan tiap anggota keluarga tetap sehat dan terjaga asupan gizinya. “Peran ibu sangat penting, di tangan ibu akan lahir generasi-generasi cerdas yang akan memimpin bangsa ini,” lanjut Ketua DPD PAN Kota Banjarbaru itu.
Emi menyampaikan, para perempuan harus saling menularkan semangat dan kerja keras dalam bahu membahu mengatasi pandemi.
“Meningkatkan kepedulian sosial dan kemanusiaan, semua sektor kehidupan bangsa. Kita sedang terpuruk dalam pandemi Covid-19, bukan hanya sektor kesehatan tapi juga sektor ekonomi,” paparnya. (NS/PR)
Tidak ada komentar