Slide Gambar

Krisis Air Bersih, Desa Limamar Mengalami Kekeringan Terparah

waktu baca 2 menit
Selasa, 19 Sep 2023 08:22 0 Wahyu Firdha

POJOKBANUA, MARTAPURA – Kekeringan yang telah berlangsung sejak bulan Juli 2023, membuat 29 desa di Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan (Kalsel) terdampak menghadapi kesulitan dalam pasokan air bersih. Termasuk, Desa Limamar yang menghadapi situasi kekeringan terparah.

Hal tersebut diungkapkan Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Banjar, Warsita usai mendistribusikan air bersih kepada ratusan warga di Desa Tambak Danau, Kecamatan Astambul, Senin (18/9/2023).

“Kondisi ini berdampak pada kehidupan sehari-hari warga seperti memasak, minum, dan mandi,” ungkapnya.

Info Iklan

Kata dia, Desa Limamar mengalami kekeringan parah, di mana hampir seluruh RT-nya terkena dampak.

“Dalam beberapa bulan terakhir, kami telah mendistribusikan sekitar 269.200 liter air bersih ke desa-desa setiap hari. Setiap tiga hari sekali, kami mengirimkan dua hingga tiga truk air bersih ke setiap desa,” jelasnya.

Adapun, sekitar 120 tandon air telah dipinjamkan ke beberapa desa di 14 kecamatan.

Sementara itu, Pambakal Tambak Danau, Ahmad Rijali menjelaskan, kekurangan air bersih telah menjadi masalah serius bagi warganya selama sebulan terakhir karena sumur-sumur warga mengering.

“Kami sangat berterima kasih kepada BPBD Banjar yang telah dengan cepat memberi bantuan air bersih secara gratis kepada kami,” ujarnya.

Senada, Amrullah (56) yang seorang warga membeberkan, mengalami kesulitan mendapat air bersih karena sumurnya mengering.

“Kami bersyukur atas bantuan air bersih dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banjar. Meski ada sumber air, namun kualitasnya dirasa kurang layak untuk dikonsumsi,” tuturnya.

Amrullah mengucapkan, terima kasih kepada Pemkab Banjar atas bantuan air bersih ini. Berharap, mendapat keberkahan untuk semua. (WF/KW)

Editor: Yuliandri Kusuma Wardani

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Pojok Banua TV

Infografis

IMG-20221225-WA0006
PENJUALAN ROKOK BATANGAN
IMG-20221229-WA0030
IMG-20221228-WA0020
TIPS AMANKAN DATA
1. Infografis sosmed 10 penyakit
IMG-20221227-WA0005
2. Infografis sosmed 10 penyakit

Pemilu Serentak 2024

Pemilu Serentak 2024

Pemkab Banjar

pemkab banjar

Member JMSI

PWI

Network

LAINNYA