Slide Gambar

Bank Indonesia Gelar Pameran UMKM

waktu baca 2 menit
Sabtu, 19 Jun 2021 19:29 0 Yawafie

POJOKBANUA, BANJARMASIN – Bank Indonesia Kantor Perwakilan Kalimantan Selatan (Kalsel) menyelenggarakan pameran UMKM Karya Kreatif Banua.

Kegiatan ini guna mendukung Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia dan Bangga Berwisata Indonesia “Kilau Digital Permata Flobamora” di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur.

Kepala Kantor BI Kalsel, Amanlison Sembiring menyebut, perlu dukungan berbagai stakeholder terhadap sektor UMKM. Sangat penting terutama saat ini, di mana situasi pandemi masih belum usai.

Sektor UMKM dinilai sangat strategis bagi perekonomian nasional. Data terakhir dari Kementrian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (KUKM) pada tahun 2018, Indonesia memiliki 64.1 juta usaha atau sekitar 99.99 persen dari total pelaku usaha di Indonesia.

Info Iklan

Sektor ini menyerap tenaga kerja yang luas yaitu sekitar 117 juta tenaga kerja dan berkonstribusi terhadap 61.07 persen dari Produk Domestik Bruto.

“Pertimbangannya UMKM memiliki ketahanan ekonomi yang tinggi dan mampu menjadi penopang, bagi stabilitas sistem keuangan dan perekonomian kita,” ujarnya di Gedung Auditorium KH Idham Chalid, Banjarbaru, Jumat (18/6/2021).

Amanlison mengatakan, pihaknya memiliki berbagai program kerja dalam mengembangkan UMKM, peningkatan akses keuangan, program pengembangan UMKM naik kelas, onboarding UMKM, hingga memfasilitasi pemasaran dalam dan luar negeri.

Kegiatan ini juga dilaksanakan penandatanganan Perjanjian Kerjasama antara KPwBI Provinsi Kalsel dengan Universitas Lambung Mangkurat, terkait program pemberdayaan mahasiswa.

Dalam pendampingan penyusunan pencatatan laporan keuangan UMKM, sebagai bentuk dukungan terhadap peningkatan akses pembiayaan dan pengembangan manajemen keuangan UMKM.

“Kami berharap, kolaborasi ini dapat memberikan manfaat bagi kemajuan UMKM dan perekonomian daerah Kalimantan Selatan,” tuturnya. (TA/PR)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Pojok Banua TV

Infografis

IMG-20221229-WA0030
TIPS AMANKAN DATA
PENJUALAN ROKOK BATANGAN
1. Infografis sosmed 10 penyakit
IMG-20221227-WA0005
IMG-20221225-WA0006
IMG-20221228-WA0020
2. Infografis sosmed 10 penyakit

Pemilu Serentak 2024

Pemilu Serentak 2024

Pemkab Banjar

pemkab banjar

Member JMSI

PWI

Network

LAINNYA